RADIO SINGOSARI TOPFM || 95.1 MHz ||MORE THAN JUST RADIO ||INSPIRING RADIO ||

Live Radio Streaming


KLIN MORE PLAYER
Post info

Labels: , , ,


Comments 0


Author: topfmbumiayu

 http://www.topfm951.net/2019/12/luar-biasa-salem-punya-rumah-produk-dan.html#more
Guna meningkatkan pemasaran produk-produk khas Kecamatan Salem, telah diresmikan Rumah Produk dan Kedai Kopi Khas Salem di Dukuh Sawah Gede, Desa Bentar, Salem oleh Bupati Brebes Hj Idza Priyanti SE MH, Jumat (20/12).

Bupati mengaku bangga dan mengapresiasi Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Kecamatan Salem yang bersatu, berkolaborasi melakukan perberdayaan  masyarakat, seperti pembuatan rumah produk dan kedai kopi ini.

"Sudah terbukti produk-produk khas Salem dikenal dan diminati di tingkat nasional maupun internasional, berkat kerja keras para pelaku usaha dan UMKM," puji Idza.

Contoh kecil, batik Salem yang telah membawa nama baik Kabupaten Brebes sampai ke luar negeri.

Untuk Kecamatan Salem, lanjut Idza, inovasi-inovasinya sangat luar biasa. Mulai dari batik, kerajinan sampai dengan kopinya yang saat ini sangat populer dikalangan para pecinta kopi di Nusantara.

Kata Idza, Pemkab senantiasa mendukung kreatifitas desa, Bumdes, UMKM pelaku usaha dan masyarakat dalam upayanya meningkatkan kesejahteraan bersama. Potensi yang ada di desa hendaknya terus digali, dicermati dan dikembangkan bersama.

“Saya berharap agar bumdes yang ada di Salem terus berinovasi dengan mengembangkan potensi yang ada. Manfaatkan komunikasi, kerjasama antar desa untuk kesejahteraan masyarakat khususnya di Kecamatan Salem,” harapnya.

Diharapkan, rumah produk menjadi tempat promosi dan transaksi produk produk khas Kecamatan Salem. Apalagi, mendapat dukungan 21 Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang ada di Kecamatan Salem.

Camat Salem Nur Ary Haris Yuswanto mengatakan, rumah produk khas Salem dan kedai kopi Salem ini merupakan tempat kreativitas dan inovasi untuk pengembangan produk-produk yang ada di kecamatan Salem.

"Adanya tempat seperti ini dimaksudkan agar produk-produk yang ada di Salem semakin terkenal dan semakin diminati oleh masyarakat," tutur Ary.

Diharapkan adanya dukungan penuh dari Pemkab Brebes, produk khas Salem semakin terkenal dan semakin diminati oleh masyarakat. Sehingga nantinya produk-produk khas Salem, seperti batik, kopi dan produk khas lainnya semakin berkembang.

"Terimakasih atas dukungan Bupati dan Pemerintah Kabupaten Brebes sehingga nantinya produk khas Salem makin berkembang dan kesejahteraan warga akan terus meningkat," ucap Ary.

Dalam kegiatan tersebut juga diserahkan sertifikat bagi perwakilan pembatik khas Salem dari Kementrian Koperasi Republik Indonesia yang sudah mengadakan pelatihan dan ujian, beberapa saat yang lalu di Kecamatan Salem.

Selain launching rumah produk dan kedai kopi khas Salem, acara ini juga diramaikan dengan puluhan stand bazar produk unggulan dari Bumdes dan UMKM serta pelaku usaha yang ada di kecamatan Salem.

Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Brebes Hj Idza Priyanti SE MH didampingi suami Drs H Warsidin MH.

Turut hadir mantan Bupati Brebes H Indra Kusuma S Sos, Mantan Asisten 1 Setda Brebes Drs H Supriyono,  Komisi I DPRD Brebes Sukirso, Staf Ahli Bupati, para Kepala OPD, kepala Bagian dilingkungan Pemkab Brebes, Forkopimcam Kecamatan Salem, Camat Salem Nur Ari Haris Yuswanto, Kepala Desa dan Perangkat Desa dan para pengelola Bumdes, pendamping Desa se Kecamatan Salem serta tamu undangan lainnya. (spt/wsd/topfm).

0 comments:


PROGRAM ACARA UNGGULAN : 05-06 NGAJI PAGI * 06-07 INFO PAGI*07-09 INDONESIA DANGDUT*09-11 LAGU JAWA* 11-13 KENANGAN*13-15 DANGDUT NGETOP*15-17 TREN MUSIK INDO* 19-21 MUSIK TO ORANG MUDA*21-00 TOPREQUEST

Studio/Office :

Jl. Raya Paguyangan No.12 Paguyangan (Bumiayu) Kab.Brebes 52276

Telp.0289 432995 | SMS Online | WA : 0856 0203 7951 | www.topfm951.net
CP | dispa dj |085326111234
Email: topfm951@yahoo.co.id