Live Radio Streaming
www.topfm951.net (Bumiayu) - Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, jajaran Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Kecamatan Bumiayu melakukan pengecekan kesiapan logistik pemilu. Pengecekan dilakukan di Sekretariat Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Adisana, Senin (25/11/2024)
Camat Bumiayu, Cecep Aji Suganda, AP, M.Si didampingi Kapolsek Bumiayu AKP Kasam dan Plt. Danramil Bumiayu Pelda Marji, memeriksa langsung kotak suara dan perlengkapan pemungutan suara.
Dalam keterangannya, Cecep menegaskan pentingnya memastikan semua logistik pemilu dalam kondisi siap sebelum hari pencoblosan. “Kita pastikan semua perlengkapan alat pemilu sudah lengkap dan siap digunakan untuk mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada,” ujar Cecep.
Selain itu, Cecep mengimbau seluruh warga Kecamatan Bumiayu untuk hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dan menggunakan hak pilih mereka dalam Pilkada Brebes serta Pilgub Jawa Tengah pada Rabu, 27 November 2024.
Kepala Desa Adisana, Ahmad Yani, yang didampingi Sekretaris PPS Desa Adisana, Winny Dian Puspitasari, menjelaskan bahwa Desa Adisana total 6.766 Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang di bagi dalam 13 TPS.
“Pendistribusian kotak suara ke TPS akan dilakukan sesuai jadwal pada H-1 pencoblosan. TPS terjauh adalah TPS 13 di Dukuh Keputihan dengan jumlah DPT sebanyak 451 orang,” ungkap Ahmad Yani.(by@topfm)
0 comments:
Posting Komentar